Dilansir dari Softpedia, Kamis (12/12/2013), penjualan mainboard komputer di 2013 mencapai 75 juta unit. Menurun lima juta unit dengan tahun lalu yang berhasil menjual 80 juta unit. Ini dikarenakan pasar komputer desktop juga sudah tak terlalu diminati oleh konsumen.
Amerika Latin dan Eropa mengalami penuruan yang cukup signifikan dari penjualan mainboard ini. Begitu juga yang dirasakan oleh pasar di negara-negara Asia dan Amerika Serikat. Negeri Tirai Bambu pun juga mengalami sedikitnya pembeli motherboard.
Penjualan PC dan berbagai komponennya yang mengalami penurunan ini dikarenakan tersaingin oleh perangkat-perangkat mobile seperti smartphone dan juga komputer tablet. Terlebih harga-harga miring yang ditawarkan oleh produsen turut membuat penjualan gadget semakin meningkat. Tren komputer yang sempat booming pada akhir tahun 90-an dan awal 2000-an tampaknya harus rela tergantikan dengan era gadget.
sumber : okezone.com
0 comments:
Post a Comment